Find Us On Social Media :

Amanda Rawles Ungkap Penyebab Nyaris Nyerah Jadi Artis

By Okki Margaretha, Rabu, 19 September 2018 | 12:37 WIB

Amanda Rawles saat dijumpai Grid.ID dalam acara Journey with Wardah: Love Your Skin, Love Yourself di Nara Park, Bandung, Jawa Barat, Senin (17/9/2018).

Laporan Wartawan Grid.ID, Okki MargarethaGrid.ID – Artis muda Amanda Rawles mulai menikmati kepopulerannya sebagai seorang artis.

Beberapa judul film sudah ia perankan, mulai dari genre drama sampai horor.

Namun siapa sangka kalau di balik kesuksesannya, Amanda Rawles pernah nyaris menyerah untuk menjadi seorang artis.

Baca Juga : Berita Terkini Raffi Ahmad: Mending Pakai Body Lotion daripada Body Guard!

“Sampai aku pernah down dan mutusin untuk, ‘sudah deh kayaknya gue enggak akan lanjutin (di dunia) entertainment’, karena it’s really hard,” kata Amanda Rawles saat berbincang dengan Grid.ID di Nara Park, Bandung, Jawa Barat, Senin (17/9/2018).

Amanda Rawles menyebutkan kalau kesuksesan yang diraihnya saat ini, tak lepas dari usaha kerasnya untuk berjuang eksis dalam karya.

Baginya, setiap kegagalan yang didapatnya, menjadi batu loncatan untuk kariernya.

Baca Juga : Berita Terkini Nikita Mirzani: Dipo Latief Masih Ngarep Rujuk

“Awalnya I struggle a lot, tapi akhirnya itu jadi motivasi aku sih, akhirnya bisa,” kata pemain film One Fine Day itu.

Lalu, sebenarnya siapa sih yang menyarankan Amanda Rawles menjadi seorang artis?

“Aku sebenarnya orangnya cuek ya, enggak pernah kepikiran dulu jadi artis, mamah yang punya ambisi di situ,” kata Amanda Rawles.

Berita Baca Juga : Berita Terkini Raffi Ahmad: Hadapi Komentar Pedas Gara-Gara Duduk di Sebelah Ayu Ting Ting

“Akhirnya cobain casting di mana-mana, akhirnya aku tertarik sendiri.”

Sebelumnya

Amanda Rawles mengaku kerap mengalami hal buruk sebelum mereguk kesuksesan seperti sekarang ini.

Baca Juga : Amanda Rawles Sebut 3 Pengalaman Nyesek Sebelum Jadi Artis Terkenal, Termasuk Soal Honor!

Jelas, hal itu berkaitan dengan cerita perjuangan Amanda Rawles sebagai seorang artis muda yang baru saja akan menapaki jenjang kariernya di dunia hiburan Tanah Air.

Kepada Grid.ID, Amanda Rawles mengaku tidak pernah mengenyam pendidikan atau studi yang berkaitan dengan akting.

Padahal, ada beberapa artis muda yang sengaja menjalani kursus atau studi seni berakting demi mengasah keterampilan mereka.

Baca Juga : Amanda Rawles Siap Kunjungi Pacar di Amerika!

“Enggak pernah, karena aku belajar dari experience aku sendiri sih,” kata Amanda Rawles saat berbincang dengan Grid.ID di Nara Park, Bandung, Jawa Barat.

Berawal dari situ, Amanda Rawles jadi memiliki banyak cerita tak menyenangkan di awal kariernya.

“Dari awalnya enggak diterima casting sampai akhirnya aku belajar sendiri,” kata pemain film Jailangkung itu.

Baca Juga : Amanda Rawles Kaget dengar Harga Aksesoris Via Vallen Cuma Rp 4 ribu

“Aku pernah dimarahin sutradara, sampai satu scene itu dua jam, pernah lalui kayak gitu.”

“Pokoknya I experienced a lot of yang buruk-buruk gitu deh,” kata Amanda Rawles sambil pasang wajah sedih.

Rupanya, punya pengalaman bertemu dengan sutradara super galak, bukan hal terkahir Amanda yang tak menyenangkan.

Baca Juga : Liburan Bareng Pacar, Amanda Rawles Malu-malu Nggak Mau Ngaku

Amanda Rawles mengaku pernah harus bekerja dari pagi buta hingga malam hari hanya untuk keperluan fitting sebuah iklan.

Dia menegaskan kalau proses fitting itu harus dilakukan agar proses syuting nanti berjalan lancar.

Namun sayangnya, mimpi buruk Amanda terulang lagi.

Baca Juga : Kepoin Mix and Match Outfit Kasual ala Amanda Rawles yang Feminin dan Fashionable

“Aku sudah fitting dari pagi sampai tengah malam, itu baru fitting belum syuting, setelah pulang, aku ditelepon kalau ternyata aku enggak jadi,” kata Amanda Rawles gemas.

Oh my God! Selain aku sudah fitting aku juga sudah put my hope so high, jadi nyesek deh!” kata Amanda Rawles yang saat itu baru berusia 13 tahun.

Amanda Rawles mengamini, tak mudah meniti karier sebagai seorang artis baru, terlebih usianya masih sangat muda.

Baca Juga : Demi Syuting Film, Amanda Rawles Lawan Ketakutannya Menyelam di Laut

Hal ini termasuk soal honor yang pernah dia terima di awal-awal kariernya.

“Masih ingat sih (jumlah honor pertama), cuma aku enggak mau sebut, pokoknya pernah lah enggak sebanding banget.”

“Mengalami, kerjanya pulang pagi tapi pendapatannya enggak sebanding. Aku enggak mau sebutin ah, ha-ha-ha,” kata Amanda Rawles malu-malu.

Baca Juga : Rumah Tangganya Retak, Vicky Prasetyo: Saya Gagal Jadi Pemenang di Rumah Saya Sendiri!

Tapi, Amanda Rawles meyakinkan kalau di balik usahanya yang keras, cepat atau lambat, kesuksesan akan diraihnya.

“Aku terus belajar dan sampai akhirnya aku bisa diterima. Menurutku experience is the best teacher sih,” tegas Amanda Rawles.

Jadi, buat kamu jangan gampang menyerah seperti Amanda Rawles ya!

(*)