Find Us On Social Media :

Ruben Onsu dan Ivan Gunawan akan Jenguk Putri Denada di Singapura

By Agil Hari Santoso, Rabu, 19 September 2018 | 18:34 WIB

Ruben Onsu dan Ivan Gunawan akan jenguk Shakira, putri Denada, di Singapura

GRID.ID - Putri dari penyanyi Denada, Shakira Aurum, dikabarkan sedang menjalani perawatan medis di Singapura.

Dilansir Grid.id pada Senin (10/9/2018), putri dari pasangan Denada Tambunan dan Jerry Aurum didiagnosa menderita leukimia, atau kanker darah.

Mengetahui kabar tersebut, teman Denada, Ruben Onsu dan Ivan Gunawan berencana akan menjenguk Shakira di rumah sakit National University Hospital, Singapura.

"Pengin ke Singapura sama Ivan nanti Jumat atau Sabtu," ujar Ruben Onsu saat ditemui kompas.com di Gedung Trans, Jakarta Selatan, Rabu (19/9/2018).

Baca Juga : Setelah Apartemen, Denada Kembali Jual Rumahnya di Jakarta

Ruben mengatakan bahwa ia belum bisa memberikan informasi pasti tentang kondisi Shakira.

"Kalau gua tanya lewat telepon atau SMS agak enggak enak, mau WA (Whatsapp) takut ganggu. Denada kan butuh fokus untuk urus anaknya, makanya saya enggak mau tanya apapun dulu ke Denada," tambah Ruben.

Sebelumnya, dilansir Grid.Id bahwa ayah Shakira, Jerry Aurum, mengatakan bahwa kondisi putrinya cukup baik.

"Masih dalam proses kemoterapi di Sport," ujar Jerry Aurum.

Baca Juga : Putrinya Masih Berobat di Singapura, Denada Jual Rumah Mewahnya di Kawasan TB Simatupang

Pasangan suami istri Jerry Aurum dan Denada dilanda duka ketika putri mereka didiagnosa menderita leukimia.

Tambah lagi ketika sang putri menanyakan perubahan tubuhnya setelah menjalani sesi kemoterapi.

Denada bahkan harus menutupi cermin kamar mandi dengan koran, dengan harapan Shakira tidak melihat kondisi rambutnya yang rontok akibat kemoterapi. 

Kondisi kesehatan Shakira juga memaksa Denada untuk menjual propertinya di Jakarta.

Baca Juga : Begini Kondisi Terkini Buah Hati Denada Tambunan

Properti seperti apartemen dan rumah mewahnnya di daerah Jakarta Selatan, dijual untuk biaya perawatan medis putrinya.

Hal ini terpaksa dilkakukan untuk membiayai ongkos perawatan Shakira dan biaya hidup keluarga selama berada di Singapura. (*)