Selain itu, di dalam pesawat ini juga terdapat 8 kru pesawat yaitu pilot Bhavye Suneja, co-pilot Harvino, awak kabin Shintia Melina, Citra Noivita Anggelia, Alviani Hidayatul Solikha, Damayanti Simarmata, Mery Yulianda, dan Deny Maula.
Pilot Bhavye Suneja sendiri sudah memiliki jam terbang lebih dari 6.000 jam.
Baca Juga : Sering Dianggap Sama, Berikut Perbedaan Tugas Pilot dan Co-pilot Pesawat Selama Penerbangan
Sedangkan co-pilot Harvino memiliki jam terbang lebih dari 5.000 jam.
Sampai pada hari ke-8 pencarian yaitu Senin (5/11/2018), tim DVI sudah berhasil mengidentifikasi sebanyak 27 penumpang pesawat Lion Air yang jatuh.
Pada Senin (5/11/2018) sendiri ada sebanyak 13 penumpang yang teridentifikasi.
Baca Juga : Pilot Amerika Bagikan 9 Tips Mengamankan Diri Saat Terjadi Kecelakaan Pesawat
"Tim DVI berhasil mengidentifikasi total 13 penumpang pesawat Lion air JT 610," kata Kepala Bidang DVI Mabes Polri, Kombes drg. Lisda Cancer di RS Polri.
Hasil identifikasi 13 korban tersebut berdasarkan 24 kantong jenazah yang diterima pada Senin (29/10/2018).