Find Us On Social Media :

Disebut Melakukan KDRT oleh Adik Vicky Prasetyo, Angel Lelga: Fitnah Suatu Saat akan Terungkap!

By Ulfa Lutfia Hidayati, Kamis, 15 November 2018 | 09:21 WIB

Vicky Prasetyo dan Angel Lelga

Laporan Wartawan Grid.ID, Ulfa Lutfia Hidayati

Grid.ID - Hubungan antara Vicky Prasetyo dan Angel Lelga memang selalu mengundang kontroversi.

Bahkan pernikahaan antara Vicky Prastyo dan Angel Lelga sering dispekulasikan sebagai settingan semata.

Dugaan ini makin dikuatkan dengan hubungan Vicky Prasetyo dengan Angel Lelga sudah dilanda keretakan meskipun belum genap setahun menikah.

Baca Juga : Jadi Korban Hoax Kasus Pencairan Dana 23 Triliun, Ratna Sarumpaet Hingga Kini Belum Melapor

Kini keduanya juga tengah menjalani proses perceraian.

Menanggapi hubungan kakaknya yang selalu jadi sorotan, Bella yang tak lain adalah adik Vicky Prasetyo pun memberikan pernyataan mengejutkan perihal sikap Angel Lelga.

Bagaimana tidak, Bella mengungkapkan bila Angel Lelga melakukan KDRT terhadap Vicky.

Hal tersebut diungkapkan Bella ketika ditemui awak media di kawasan Tendean, Jakarta pada Rabu (14/10/2018).

"Oh nggak-nggak. Kebalik kali. Yang ada Vicky dicakarin," jawabnya saat dikonfirmasi apakah Vicky pernah melakukan tindak kekerasan pada istrinya.