Grid.ID - TomTom Touch adalah sebuah perangkat fitness tracker.
Fungsinya bisa mengukur dan mencatat denyut jantung serta pergerakan Anda, seperti jumlah langkah dan jarak yang ditempuh.
Alat ini bisa pula mengukur persentase lemak tubuh dan persentase massa otot.
Tujuannya untuk mengetahui apakah olah raga yang dilakukan memiliki efek yang diinginkan terhadap lemak tubuh dan massa otot.
BACA JUGA (Ini Cara Cepat Cari dan Pesan Tempat Olahraga, Salon dan Spa)
Dengan TomTom Touch, Anda bisa mengetahui seefektif apa olah raga yang telah dilakukan secara rutin tiga bulan terakhir, dalam mengurangi lemak di tubuh.
Dilansir Grid.ID melalui infokomputer.com, seperti fitness tracker masa kini pada umumnya, berbagai aktivitas Anda yang diukur itu bisa dipelajari lebih lanjut pada smartphone, menggunakan aplikasi TomTom MySports.
Begitu pula sebaliknya.
TomTom Touch yang memiliki layar sentuh ini bisa menampilkan notifikasi bila ada telepon atau pesan yang masuk ke smartphone. (*)
Tinggal di Jepang, WNI Ngaku Saat Lahiran Malah Diberi Uang Segini oleh Pemerintah Negeri Sakura