Grid.ID - Pasangan Jusup Maruta Cahyadi dan Clarissa si Crazy Rich Surabaya tengah viral di media sosial.
Pasangan Crazy Rich Surabaya, Jusup Maruta Cahyadi dan Clarissa menjadi perbincangan lantaran rencana pernikahannya yang terbilang sangat mewah di Bali.
Undangan pernikahan Jusup Maruta dan Clarissa juga telah beredar luas di media sosial, di antaranya diunggah oleh akun @jusupclarissawed.
Undangan pernikahan pasangan Crazy Rich Surabaya Jusup dan Clarissa cukup mewah.
Pasalnya, undangan dengan bentuk tiga dimensi dihiasi dengan music box yang terbuat dari emas dan lampu yang bisa menyala di dalamnya.
Tak hanya itu, keduanya rupanya juga menyediakan seouvenir koin emas untuk tamu undangan pernikahannya.
Sebelumnya, Jusup Maruta melamar sang kekasih di Macau.
Hal tersebut terlihat dari video yang diunggah oleh akun YouTube Fauzan Bunz.
Source | : | GridHot.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Linda Rahmadanti |