Grid.ID - Hollywood kini sedang berduka.
Dan kini, kanker lagi-lagi menjadi penyebab kematianya.
Setelah Renita Sukardi yang beberapa hari lalu meninggal karena kanker payudara, kini kakak dari Eddie Murphy yang akhirnya mengakhiri hidupnya karena penyakit mematikan ini.
Charlie Murphy yang merupakan komika stand-up comedy populer dilaporkan meninggal dunia.
Menurut managernya. pria yang berusia 57 tahun tersebut meninggal karena leukimia atau kanker darah putih pada Rabu (12/4) pagi waktu setempat di rumah sakit di New York.
Setelah melewati beberapa kali kemoterapi, jalan lain rupanya sudah menunggu Charlie yang memang tidak disangka-sangka oleh keluarga.
Istri Charlie Murphy, Tisha Taylor Murphy sendiri juga mengidap kanker yakni kanker serviks dan meninggal di tahun 2009.
Keduanya memiliki 2 orang anak dari pernikahan terdahulunya.
Charlie Murphy sebelumnya terkenal lewat penampilannya di Chappelle's Show.
Ia juga ikut menulis naskah untuk film-film Eddie Murphy seperti Norbit, Vampire in Brooklyn. (*)
Gunung Raung Erupsi Sehari Sebelum Natal, Pendaki Dengar Suara Ngeri ini dan Buru-buru Selamatkan Diri