Grid.ID - Ayah Cut Meyriska yang bernama Suryadi memang disebut-sebut tak merestui hubungan sang Anak dengan Roger Danuarta.
Bahkan, ayah Cut Meyriska pernah menolak mentah-mentah hubungan sang Anak dengan Roger Danuarta.
Selain menolak Roger Danuarta, ayah Cut Meyriska bahkan juga menyebut bahwa dirinya akan memperjuangkan sang Anak untuk mendapatkan jodoh yang sesuai dengan kriterianya.
Baca Juga : Hubungan Cut Meyriska dengan Roger Danuarta Tak Direstui Lantaran Dirinya Sudah Punya Calon Suami
Berbicara dalam tayangan Selebrita Siang edisi Selasa (11/12/2018) yang kemudian diunggah channel YouTube TRANS7 OFFICIAL, ayah Cut Meyriska yang bernama Suryadi ini mengungkapkan bahwa dirinya berharap Cut Meyriska bisa mendapatkan jodoh dengan latar belakang agama yang baik.
Bukan tanpa alasan, Suryadi mengungkapkan keinginannya tersebut demi nasib dirinya kelak juga.
"Kita umur nggak tahu, kami udah tua.
Baca Juga : Anaknya Digosipkan Dekat dengan Roger Danuarta, Ayah Cut Meyriska: Kapanpun Saya Gak Akan Terima!
"Di alam sana nanti kita tenang, bahagia.
"Ya Allah terima amal kita, anak kita di sini aman," ungkap Suryadi.
Suryadi juga menambahkan bahwa keluarganya selama ini memang sudah memiliki latar belakang keagamaan yang baik.
Baca Juga : Selain Cut Meyriska, Berikut 5 Artis yang Pernah Dikabarkan Dekat dengan Roger Danuarta
Source | : | Kompas.com,YouTube |
Penulis | : | Andika Thaselia |
Editor | : | Andika Thaselia |