Laporan Wartawan Grid.ID, Winda Lola Pramuditta
Grid.ID – Yana Zein sempat menjalani serangkaian perawatan untuk penyakit kanker payudara yang dideritanya sebelum akhirnya meninggal.
Yana berjuang untuk sembuh hingga mendapat bantuan dana pengobatan di Rumah Sakit Guangzhou, China meski kankernya sudah sampai di stadium empat.
"Berangkat ke China itu keinginan dia. Pengin sembuh. Ya mungkin kedatenganya ke sana udah telat, dokter udah give up sama penyakitnya makanya dia pulang," cerita sahabat Yana Zein, Firda Razak ditemui di TPM Bulak Lebar, Cinere, Depok, Jumat (2/6/2017).
Kondisinya tak terlalu baik saat kembali ke Indonesia pada 28 Mei 2017 lalu.
Meski begitu, Yana Zein berusaha menutup-nutupi keadaan meski dalam lubuk hatinya ia masih ingin memerjuangkannya.
(BACA JUGA: Saksikan Proses Pemakaman, Kedua Anak Yana Zein Lakukan Ini!)
Firda Razak mengungkap bahwa Yana sempat berkeinginan untuk kembali ke Cina dan mengurus beberapa surat yang diperlukan.
Sayangnya, kondisi kesehatan Yana membuat masalah di surat perizinan masuk ke negeri Tirai Bambu tersebut. Ia pun gagal berobat di sana.
"Tadinya Yana mau bertahan ingin sembuh. Tapi karena visa. Rencananya abis ngurus visa dia mau berangkat lagi. Tetap dia mah wonder woman," ungkap Firda.
Pada saat di Tiongkok, ibunda Yana terus memantau kondisi Yana dari video call.
Melihat kondisi Yana pada saat itu, ibunda Yana mengaku melihat kondisi Yana membaik.
Bikin Syok, Nadia Vega Ungkap Sudah Lama Cerai dari Suami Bulenya: Penginnya Seumur Hidup, tapi...