Grid.ID - Dia Sekala Bumi, putra sematawayang dari pasangan Ayudia Bing Slamet dan Muhammad Pradhana Budiarto alias Ditto itu, sudah menyita perhatian publik, bahkan sejak kelahirannya.
Apalagi sekarang ini, ketika Sekala sudah lebih besar dan punya tingkah yang super lucu.
Orangtuanya saja ikutan gemas dengan anaknya sendiri, sampai-sampai mau buat kaus bertema anaknya.
(BACA: Berawal dari Iseng, Ayudia Bing Slamet dan Suami Luncurkan Mini Album)
Konsepnya adalah, kaos yang dipenuhi dengan gambar wajah Sekala yang super lucu, imut, dan menggemaskan yaitu sedang memegang mainan berbentuk potongan semangka.
"Pengin buat Kaos ini Gambarnya," tulis Ditto yang kemudian dilanjutkan dengan mengajak followersnya berminat untuk memiliki kaus dengan gambar wajah Kala.
Ternyata, tanggapan netizen sungguh luar biasa.
(BACA: Masih Menyusui, Ayudia Bing Slamet Usahakan Tetap Berpuasa)
@nadynrr: "AKU MAUUUU!!"
@fadillahnura: "Fix bgt jadiin kaos!!!!"
@finandaole: "sekala gemesss amaat,Mauuu ih"
(BACA: Ayudia Bing Slamet Tidak Mau Syuting Lagi Karena Alasan Ini)
@mirarose86: "Sudah jadi wallpaper hp kak Ingiin kaosnya jugaaa"
Ayo tunjuk tangan siapa lagi yang mau kaus dengan wajah Sekala? (*)
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |