Grid.ID - Indonesia memang menganut budaya timur yang punya gaya hidup jauh berbeda dengan budaya Barat.
Jika di Amerika Serikat sana wajar-wajar saja melakukan hubungan seks sebelum menikah.
Sementara di Indonesia, itu merupakan hal yang tabu.
(BACA: Pro Kontra Prilly Latuconsina Jadi Kandidat 100 Wajah Tercantik 2017 Versi TC Candler)
Tapi sayangnya, semakin ke sini, melakukan hubungan seks sebelum menikah menjadi wajar juga di Indonesia.
Nah, Maya Septha yang sudah 5 tahun menikah dengan Krisna Sidarta, mau berbagi nih keuntungan dari tidak melakukan hubungan seks sebelum menikah.
Wanita yang juga dikenal dengan panggilan Neng Maya ini menuliskan 10 alasan untuk tidak melakukan hubungan seks sebelum menikah.
(BACA: Hah? Tadi Prilly, Sekarang Ayu Ting Ting Juga Jadi Kandidat Wajah Tercantik 2017)
Di antaranya adalah kita bisa hidup tanpa khawatir akan hamil.
Tidak perlu membandingkan hubungan seks kamu dengan mantan dan suami, bisa tahu kalau pacar menghargai prinsip kita, dan masih banyak yang lainnya.
Tapi buat yang sudah terlanjur, kata Neng Maya, "Kalo udah terlanjur, kamu masih bisa berhenti sekarang dan menunggu sampai setelah diberkati Tuhan dalam pernikahan.”
(BACA: Gara-gara Foto Ini, Prilly Latuconsina Disebut Pantas Jadi Ibu)
Kecelakaan Beruntun di Kota Batu, Siswa Ungkap Suasana Mencekam di Dalam Bus Rem Blong, Banyak yang Pingsan?
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |