Laporan Wartawan Grid.ID, Dianita Anggraeni
Grid.ID – Saat mengambil peran sebagai Sabina dalam film Ayat-ayat Cinta 2, suami dari Dewi Sandra, Agus Rahman sempat menanyakan beberapa hal terhadap Dewi.
“Biasa, tetep dia kepo, nomer 1 pasti dia selalu nanya, kenapa kamu mau main film ini” cerita Dewi Sandra soal sang suami yang menanyakan dirinya berperan dalam AAC2.
Jadi saat mengambil sebuah peran di sebuah film, Dewi harus menceritakan hal apa yang membuatnya menarik dan berminat dalam peran tersebut.
(BACA JUGA : Pujian Untuk Tatjana Saphira Dan Chelsea Islan, Ini Kata Dewi Sandra)
Setelah bercerita, sang suami juga menanyakan apakah dirinya bisa memerankan peran tersebut.
“ya Bismillah, tapi minta izin boleh gak?” jawab Dewi Sandra kepada suaminya.
Menurut Dewi, segala sesuatu harus minta izin dan doa restu agar semua dapat berjalan dengan lancar.
Kemudian sang suami membarikan doa dan segala pihak juga mendukung Dewi dalam film AAC2 ini. (*)
Nyesek, Anjing Bernama Pudding Setia Tunggu 9 Majikan yang Jadi Korban Tewas Pesawat Jeju Air, Begini Akhirnya
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | July Kusuma |
Editor | : | July Kusuma |