Laporan Wartawan Grid.ID, Winda Lola Pramuditta
Grid.ID - Jeremy Thomas tak diizinkan menjenguk putranya, Axel Matthew di rumah tahanan narkoba Polda Metro Jaya.
Berdasarkan pantauan Grid.ID, aktor kawakan itu tiba sekiranya pukul 16.20 WIB, menggunakan mobil Mini Cooper.
Dengan berpakaian batik, Jeremy Thomas datang seorang diri berjalan memasuki rutan.
Tak begitu lama, ayah dari Valerie Thomas itu kembali keluar dari balik pintu rutan.
Wow, Ibu Ayu Ting Ting Membalas Komentar Netizen Yang Menghujat Cucu Kesangannya! | Grid.ID https://t.co/wFQHmajGMz
— Grid.ID (@grid_id) July 25, 2017
"Saya nih terlambat ya. Jadi mungkin besok lagi saya ke sini. Itu aja kok. Kan ada aturannya. Saya terlambat jadi mungkin besok lagi," jelas Jeremy Thomas.
Kedatangan Jeremy Thomas memang tak sesuai dengan waktu besuk yang telah ditentukan Polda, yakni di hari Selasa dan Kamis, mulai pukul 10.00 pagi hingga 14.30 WIB.
Putra Jeremy Thomas, Axel Matthew ditangkap pada 15 Juli 2017 lantaran memesan narkotika jenis H5 sebanyak 1 strip.
MAU KETEMU CAST #MarsMetVenus? YUK IKUT NOBAR! Hari ini jam 17.00, jangan sampai kelewatan! #filmmarsmetvenus #partcewe20juli @MarsMetVenus pic.twitter.com/zefstTID5w
— Grid.ID (@grid_id) July 25, 2017
Axel Matthew resmi menjadi penghuni rumah tahanan Polda Metro Jaya (19/7/2017).
Ayah Axel, Jeremy Thomas yang menghantarkan anaknya menempati ruang jeruji besi itu terlihat sendu ketika keluar.
Jeremy Thomas mengaku tidak tahu hingga berapa lama putranya tersebut harus menempati rumah tahanan.(*)
Tak Kalah Ganteng dari Kiesha Alvaro, Putra Pasha Ungu dan Adelia Wilhelmina Ternyata Cerdas dan Berprestasi