Grid.ID – Kepergok jalan bareng Vonny Cornelia, Atalarik Syach tak bisa berdalih lagi.
Kini, ia mengakui adanya hubungan dengan mantan personel grup vokal Bening yang juga pemain sinetron itu.
Ayah dua anak itu pun telah membenarkan wanita dalam video tersebut memang Vonny Cornelia.
“Iya, kok tau sih,” kata Atalarik di Gedung KPAI, Jumat (28/7/2017) lalu saat diwancarai media tv.
Atalarik Syach juga mengatakan, selain pernah kerja bareng untuk sebuah senintron kejar tayang, hubungan dengan Vonny Cornelia lebih dari sekedar teman.
(Baca: 4 Alasan Kenapa Yunho Jadi Best Oppa, Salah Satunya Karena Abs-nya Seksi, Kak!)
“Iya sahabat dari masa kecil,” pungkas Arik yang sudah lama berteman dengan Vonny.
Namun Atalarik enggan membahas lebih jauh soal video sedang apa dan bagaimana video itu
beredar.
Atalarik Syach hanya tersenyum dan bergegas masuk mobilnya yang langsung meninggalkan gedung KPAI. (*)
Sambut Hari Ibu, Tiko Aryawardhana Berikan Pesan Spesial Ini untuk BCL hingga Singgung Noah