Grid.ID – Bukan hal baru lagi sekarang ini jika seorang wanita millennials justru memilih berkarier dari rumah.
Sebelumnya, fakta ini dianggap tren semata semenjak peluang pekerjaan dari bisnis digital sangat menggiurkan, namun nyatanya ini bahkan menjadi sebuah fenomena baru di kalangan kaum urban.
Tentu saja, bekerja di rumah pun memiliki kelebihan dan kekurangan.
Tapi, apabila bicara prioritas mengurus anak lebih dekat dan dapat mencurahkan perhatian lebih banyak, bukan tak mungkin bekerja dari rumah adalah pilihan yang tepat.
Saat ini banyak sekali pekerjaan yang tidak mewajibkan karyawannya melakukan pekerjaan yang selalu datang ke kantor.
Artinya kamu bebas mengerjakan pekerjaan kantor dari mana saja, bisa dari rumah ataupun saat berada di kafe.
Seperti yang dikutip Grid.ID dari laman healthymeup, orang yang melakukan pekerjaan dari rumah atau tidak harus datang ke kantor akan merasa lebih bahagia.
Sebab seorang yang bekerja dari rumah tidak perlu menghadapi tingkat kemacetan di jalan, dan juga akan menghemat uang yang dikeluarkan untuk bensin atau trasnportasi lainnya.
Hal tersebut juga akan membuat seseorang menjadi lebih bersemangat.
Ini alasan kenapa seorang lebih merasa bahagia ketika bekerja di luar kantor:
1. Akan lebih produktif
Sebuah studi Standford melaporkan peningkatan produktifitas sebesar 13 persen untuk karyawan yang bekerja dari rumah dibandingkan dengan rekan kerja mereka di kantor.
2. Lebih bahagia
Tidak ada cara yang lebih baik untuk mencapai keseimbangan kehidupan kerja yang ideal daripada membawa masalah yang bisa diselesaikan dengan tepat waktu.
Bikin Ngakak, Momen Sopir Kebingungan saat Anak Bule Nangis Ditinggal Ibunya di Bus
Penulis | : | Ridho Nugroho |
Editor | : | Ridho Nugroho |