Grid.ID - Baru-baru ini beredar foto yang mengejutkan di kalangan netizen China.
Ada yang merasa marah, jijik, sekaligus kecewa.
( Baca : Onew Dilaporkan Lakukan Tindakan Pelecehan Seksual, Ternyata Begini Kronologisnya )
Foto-foto itu menunjukkan seorang pria sedang memangku seorang gadis muda dan ia sedang meraba-raba dada gadis tersebut.
Kejadian ini terjadi di sebuah ruang tunggu stasiun kereta api di Nanjing China.
Kepolisian Nanjing membenarkan adanya kejadian tersebut.
Saat ini polisi telah menangkap pria yang ada dalam foto tersebut.
Kepolisian Nanjing juga menegaskan akan menindak dengan tegas sesuai hukum yang berlaku, di karenakan gadis yang ada dalam foto tersebut masih di bawah umur.
(*)
Penulis | : | Afif Khoirul M |
Editor | : | Afif Khoirul M |