Laporan Wartawan Grid.ID, Widyastuti.
Grid.ID - Artis cantik Ussy Sulistiawaty baru saja mengalami hal yang tidak mengenakkan.
Dirinya baru saja tertipu oleh orang yang mencatut nama temannya untuk menjual tas mewah bermerek Hermes.
"Jadi pagi itu sekitar jam 8-an aku lagi berangkat ke sekolah Ara, mau nonton Ara perform. Terus tiba-tiba ada teman aku mengaku namanya Indah, Indah Alexa," kata Ussy Sulistiawaty ketika dihubungi Grid.ID, Kamis (24/8/2017) malam.
"Terus tiba-tiba ada teman aku mengaku namanya Indah Alexa."
TKW Ini Terima Ucapan Terima Kasih dari Cowok Tampan Asal Timur Tengah, Ternyata Ini yang Telah Ia Lakukan | Grid.ID https://t.co/VY36dVtMij
— Grid.ID (@grid_id) August 24, 2017
"Inti dari percakapan itu, dia lagi butuh duit, dia jual tas, Hermes. Dia kirim tuh foto-fotonya," cerita Ussy lebih lanjut.
Istri Andhika Pratama ini mengaku langsung dengan cepat merespon temannya tersebut yang sedang membutuhkan uang.
"Terus ya sudah lah dia lagi butuh, dia minta ditransfer dan bilang 'langsung dianterin deh nih tasnya ke kamu' gitu, aku transfer 20, 20 jadi 40 juta," papar Ussy.
(Baca : Bikin Haru, Inilah Kisah 17 Agustusan Al dan Prilly, Bareng Mantan Pejuang Kemerdekaan )
Namun, nyatanya tas yang dibelinya tersebut tidak datang juga hingga siang sekitar pukul 12.00 WIB.
"Terus aku telepon lah si Indah (palsu) ini, udah nggak aktif lah tuh teleponnya."
"Terus aku telepon ke nomor Indah satunya lagi yang aslinya nih, 'Indah kok tasnya belum sampai ya' terus kata indah 'Tas apaan' terus aku langsung 'Astaghfirullah' teriak teriak.
Thariq Halilintar Bantah Isu Belum Move On dari Fuji Usai Kepo Postingan Aisar Khaled, Kini Klarifikasi