Laporan Wartawan Grid.ID, Winda Lola Pramuditta.
Grid.ID - Penyanyi Rossa memang dikenal berasal asli dari Sumedang dari keluarga kebanyakan.
Saat ini orang tuanya dan keluarganya tinggal di Sumedang, sehingga dia menyempatkan diri mudik meski punya segudang kesibukan.
Rossa berencana merayakan hari raya Idul Adha di kampung halamannya, Sumedang, Jawa Barat.
Sehari menjelang lebaran, pelantun Nada-Nada Cinta itu pun mulai berbenah untuk perjalanan mudiknya.
Ayu Ting Ting Mau Dinikahi Siapa Sih, Pake Punya Target Segala? Grid. ID
— Sayuti (@ADjajadikarta) August 24, 2017
Apalagi, rencananya Rossa juga akan mengajak putra semata wayangnya, Rizky Langit Ramadhan, yang masih aktif dengan kegiatan sekolahnya.
"Ini lagi diatur, karena hari ini aja (Rizki) belum libur."
"Rencana baru ini mau pulang ngejar lebaran," ucap Rossa ditemui di studio TV kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (31/8/2017).
(Baca : Cerita Mama Amy Tentang Cucunya, Rafathar, Lagi Manja Banget )
Bertandang ke kampung halaman, Rossa tak hanya sekedar ingin berkumpul dengan keluarga.
Bertepatan dengan hari raya Idhul Adha, Rossa juga akan mengurbankan satu hewan kurban bersama keluarganya.
"Insyallah sama keluarga satu sapi. Karena memang kebutuhan. Kalau adik aku ada kambing ada sapi," ceritanya. (*)
(Baca : Jelang Idul Adha, Simak Video Anehnya Kambing Penyuka Coca Cola Ini )