Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia
Grid.ID – Kriss Hatta langsung mendatangi Kantor Urusan Agama (KUA) Jati Asih Bekasi.
Dalam kedatangannya, Kriss Hatta berniat membuktikan status pernikahannya dengan Hilda Vitra yang tercatat dan sah di mata hukum dan agama.
(BACA - Abdee Negara Slank Gagal Ginjal, Begini Kata Bimbim Slank, Lihat Langsung Videonya)
Ia juga sekaligus membantah omongan sang istri jika tidak pernah menikah dengannya.
"Tercatat di sini pernah menikah, ada tercatat," ujar Ketua KUA Kecamatan Jati Asih Muhammad Yusuf, saat ditemui Grid.ID di KUA Jati Asih, Selasa (5/9).
(BACA - Verrell Bramasta Nikmati Moment Bersama Vania Athabina yang Akhirnya Mengucapkan 'Kakak')
Sebelumnya, Hilda pernah melaporkan Kriss ke Polda atas tuduhan berkas pernikahannya palsu.
"Pernikahan saya sah, kalau dibilang palsu makanya saya bingung," Kriss menimpali.
Namun sayangnya, Ketua KUA enggan membeberkan surat pendukung pernikahan mereka. Sebab, saat proses pernikahan masih dijabat Ketua KUA terdahulu.
(BACA - Kangen Dengan Natasha Wilona, Verrell Bramasta Sampe Rencanakan Ini)
"Ada etikanya kan, nikahnya tahun 2015, saya menjabat di sini tahun 2016. Tapi kalaub ditanya tercatat apa tidak, ya tercatat" jelas Muhammad Yusuf.
Jadi Juragan Tanah dan Rumah, Segini Harta Kekayaan Denny Cagur yang Diduga Promosikan Judi Online, Jumlahnya Fantastis!
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Fachri M Ginanjar AK |
Editor | : | Fachri M Ginanjar AK |