Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini
Grid.ID – Pada Maret 2017, GOT7 tampil sebagai bintang tamu di variety show "I Can See Your Voice 4."
Program variety tersebut mengusung tema musik dan harus memilih peserta yang memiliki suara bagus saat menyanyi.
Namun dalam "I Can See Your Voice 4" ini, idol yang berasal dari JYP Entertainment bahkan Park Jin Young sendiri selalu gagal menemukan peserta yang bersuara bagus dan bisa menyanyi.
Mereka selalu berakhir dengan peserta bersuara sumbang.
Si Tomboi Amber f(x) Go Internasional Lewat Film Amerika Ini, Salut! | Grid.ID https://t.co/8aj2Oo5jdS
— Grid.ID (@grid_id) September 19, 2017
GOT7 hadir dengan 6 member kecuali Jackson.
(Baca: Jackson GOT7 Diisukan Keluar, Begini Tanggapan Heboh Netizen)
Saat itu kesehatan Jackson sedang terganggu yang membuatnya tidak dapat mengikuti promosi 'Never Ever.'
Di akhir segmen, GOT7 memilih peserta yang tergabung dalam duo GOT2, Shim Kyu Hyuk dan Lee Dong Hoon.
Shim Kyu Hyuk diketahui sebagai mantan dancer dari BTS.
Sedangkan Lee Dong Hun saat ini merupakan member boyband A.C.E yang resmi debut pada 23 Mei 2017.
GOT7 menyanyikan 'If You Do' yang kemudian dilanjutkan oleh duo GOT2.
Kecelakaan Beruntun di Kota Batu, Siswa Ungkap Suasana Mencekam di Dalam Bus Rem Blong, Banyak yang Pingsan?