Laporan Wartawan Grid.ID, Winda Lola Pramuditta
Grid.ID - Aktor tampan Marcell Darwin siap membuka hati.
Setelah putus dari Michelle Ziudith, pemeran film Lawang Sewu itu mengaku masih jomblo.
"Iya memang gue jomblo.”
(BACA: Baim Wong dan Marcell Darwin Gelap-gelapan, Ternyata..)
“Sudah setahun sembilan bulan," ungkap Marcell Darwin saat dijumpai Grid.ID usai acara di balik layar film Terbang, Menembus Langit di Kuningan City, Jakarta Selatan, Senin (25/9/2017).
Cukup lama menjomblo, bukan berarti Marcell Darwin pilih-pilih dalam mencari pasangan.
Kisah asmara Marcell kerap gugur di tengah jalan, lantaran usia yang terpaut jauh dan perbedaan prinsip.
(BACA: Terobos Kerumunan Penggemar, Michelle Ziudith Dilindungi 2 Cowok Ganteng Ini! Siapa yang Iri?)
"Nggak ada (teman dekat) biasa aja.”
“Lebih nyari ke yang benar sudah siap (menikah), kebanyakan ketemu umur 19, 18, 20 (tahun)," jelas Marcell Darwin.
Padahal tak banyak kriteria yang diharapkannya, Marcell Darwin hanya mencari perempuan yang siap untuk dinikahinya.
(BACA: Wah Wah, Cinta Laura Foto Sama Cowok Bule Ganteng! Pacar Baru Nih?)
"Gue sudah 27, ya mungkin sudah nggak bisa sembarangan buang-buang waktu lagi," pungkas pria yang juga sempat menjalin asmara dengan Cinta Laura itu. (*)
Pak Tarno Ketiban Rezeki Nomplok Usai Viral Jualan Ikan Cupang, Tangisnya Pecah saat Diberi Sosok ini Rp 50 Juta
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |