Laporan Wartawan Grid.ID, Lalu Hendri Bagus
Grid.ID – Mantan suami Dewi Persik yakni Aldiansyah Taher alias Aldi Taher mengaku tidak mengetahui tentang rencana pernikahan mantan istrinya tersebut.
Hal tersebut diungkapkan Aldi saat dihubungi Grid.ID melalui sambungan telepon pada Kamis (28/9/2017).
"Belum denger tuh, iya baru denger (mau nikah.red) ini," jawab Aldy singkat.
Lebih lanjut ia juga mengaku tidak mengetahui sosok Angga Wijaya, manajer sekaligus pria yang dikabarkan akan menikahi mantan istrinya tersebut.
Layak Dinanti, Grab Kini Jadi Official Ride Buddy Kampanye Vivo V7+ di Indonesia | Grid.ID https://t.co/x6grNiCyFR
— Grid.ID (@grid_id) September 28, 2017
"Oh nggak kenal, nggak tau saya hahaha," ujar Aldi lagi.
(Baca: Eksklusif! Ini Dia Bukti Surat Rekomendasi Nikah Dewi Perssik dari KUA Cilandak)
Ia mengaku sejak berpisah dengan Dewi Perssik pada tahun 2009, tak diketahui jika pemilik goyang gergaji itu telah berganti manajer.
Sementara perkenalan Angga Wijaya dengan Dewi Perssik baru berlangsung 5 tahun terakhir, yaitu setelah 3 tahun lamanya mereka tak berjumpa.
Tak ada tanggapan lebih lanjut tentang pernikahan Dewi Perssik yang rencananya akan berlangsung di Jember tersebut.
“Belum denger itu soalnya,” tutupnya.
Dea Imut Tertimpa Musibah, Ingin Untung Malah Buntung | Grid.ID https://t.co/nJJHrTlPv0
— Grid.ID (@grid_id) September 29, 2017
Sementara itu, dari dari akun Instagram Dewi Perssik ia mengklarifikasi kabar pernikahannya tersebut.