Grid.ID - Mengonsumsi buah alpukat yang kaya akan nutrisi memang bisa membantu mengurangi berat badan.
Menurut Mayo Clinic yang dikutip dari stylecraze, lingkar pinggang atau lemak yang terjadi pada perut, merupakan pertanda jelas bahwa kamu menderita sindrom metabolik.
BACA JUGA : Masih Muda kok Malah Kena Diabetes? Mending Kamu Cegah Dengan 4 Cara Mudah di Bawah ini
Sindrom metabolik merupakan sekelompok masalah kesehatan seperti penyakit jantung, stroke, dan diabetes.
Sindrom metabolik terjadi karena gaya hidup yang tidak sehat.
Mengkonsumsi buah alpukat tak hanya mengurangi berat badan, tetapi juga mampu mengurangi tingkat stres yang terjadi.
?BACA JUGA : Hisap Bawang Putih Saat Sakit Tenggorokan Ternyata Bisa Bikin Sembuh loh
Buah alpukat juga bisa berkontribusi mengurangi stres oksidatif dalam tubuh.
Stres oksidatif terjadi ketika tingkat spesies oksigen reaktif berbahaya meningkat.
Hal itu disebabkan fungsi sel normal, tekanan lingkungan, kebiasaan makanan yang buruk dan tekanan mental.
?BACA JUGA : Manfaat Jagung Manis yang Menguntungkan Untuk Kesehatan, Salah Satunya Menyehatkan Mata
Antioksidan dan asam oleat hadir dalam buah alpukat, membantu mengurangi stres oksidatif dan mencegah kerusakan DNA, mengurangi risiko jantung, gagal ginjal dan melindungi protein dan lipid di tubuh.
Sifat antioksidan yang terdapat pada buah alpukat memang sangat baik bila dikonsumsi setiap hari. (*)
Nyesek, Abidzar Al Ghifari Sampai Lakukan Ini Demi 'Hadirkan' Mendiang Uje di Pernikahan sang Adik, Umi Pipik Auto Mewek
Source | : | Stylecraze.com |
Penulis | : | Tamara Wijaya |
Editor | : | Tamara Wijaya |