Laporan Wartawan Grid.ID, Dinda Tiara Alfianti
Grid.ID - Pagelaran busana Jakarta Fashion Week kembali diadakan pada tahun 2017 ini yang dimulai sejak tanggal 21 hingga 27 Oktober yang bertempat di Senayan City, Jakarta.
Para pencinta fashion turut hadir dan meramaikan pagelaran busana yang rutin ada setiap tahun ini.
Termasuk pula supermodel Kimmy Jayanti yang bertemu dengan Grid.ID pada hari Minggu (22/10) di depan fashion tent, Jakarta Fashion Week 2018.
(2 Supermodel Hollywood dengan Bayaran Mahal Pakai Busana Kembaran, Lebih Keren Siapa ya? )
Model berkulit tanning ini tampak memukau saat menghadiri acara tersebut dengan balutan busana berwarna putih, Kimmy tampak sangat fashionable dan cantik.
Model berusia 25 tahun ini terlihat anggun menggunakan gaun panjang berbahan tule transparan yang memerlihatkan kesempurnaan lekuk tubuhnya.
(Kenakan Jaket Denim, Gaya Supermodel Ini Bikin Gagal Paham deh, Begini Penampilannya! )
Meski begitu, gaya edgy tetap terpancar lantaran Kimmy memilih sepatu boots berwarna putih yang menambah nyentrik penampilannya.
Tak lupa, Kimmy juga menambahkan aksesoris kalung permata juga jam tangan berwarna silver, serta kacamata hitam yang menambah sempurna penampilannya di Jakarta Fashion Week 2018 kali ini. (*)
Liburan ke Jepang Bareng Atta Halilintar dan Aurel, Ashanty dan Anang Alami Insiden Ini di Bandara
Penulis | : | Ridho Nugroho |
Editor | : | Ridho Nugroho |