Dilansir Grid.ID dari Soompi, Nindya Galuh A.
Grid.ID - Seoul Awards adalah penghargaan bagi artis yang berkecimpung di dunia film dan drama Korea.
Acara apresiasi ini baru diadakan pertama kali di tahun 2017.
Seperti acara penghargaan lainnya, di Seoul Awards juga terlihat artis-artis papan atas Korea yang hadir.
(BACA: Berikan Bocoran Tentang Video Klip 'Bulan Dikekang Malam', Rossa Langsung Salting Saat Ditanya ini)
Mereka terlihat formal dengan memakain jas dan gaun yang elegan.
Dilansir Grid.ID dari Soompi, acara Seoul Awards diadakan pada Jumat (27/10/2017) di Kyung Hee University Grand Peace Palace.
Pemenang ini ditentukan dari 70% keputusan juri profesional dan 30% dari wawancara 60 orang.
Beruntungnya, Park Bo Young menjadi salah satu artis yang berhasil membawa pulang piala Seoul Awards 2017.
Ia menang untuk artis terbaik dalam drama Strong Woman Do Bong Soon.
Pantauan Grid.ID dari akun Instagram @k.dramas_, Park Bo Young hadir dengan memakai gaun putih yang sangat cantik.
Berjuang Halalin Pacar di Jepang dan Sudah Dilamar, Pria Wonogiri Berujung Ditinggal Nikah: Tak Kusangka
Penulis | : | Atikah Ishmah W |
Editor | : | Atikah Ishmah W |