Laporan Wartawan Grid.ID, Nindya Galuh A.
Grid.ID - Kabar Vanessa Angel yang terseret kasus prostitusi online masih terus jadi perhatian, apalagi sang mucikari sempat menyebut bahwa ada 45 artis dan 100 model yang ikut terlibat.
Polda Jawa Timur telah menetapkan dua mucikari Vanessa Angel berinisial TN dan ES sebagai tersangka kasus prostitusi yang terjadi pada Sabtu (5/1/2019) kemarin.
Menurut Kapolda Jawa Timur, Irjen Luki Hermawan, dua tersangka mucikari Vanessa Angel memiliki 45 nama artis lengkap dengan foto dan data pribadi.
Baca Juga : Usai Terjerat Kasus Prostitusi, Ruben Onsu Ingin Ketemu Vanessa Angel Secara Langsung
Dilansir Grid.ID dari Kompas.com, Kamis (10/1/2019), ES dan TN yang berdomisili di Jakarta bisa melayani kebutuhan di kota mana saja, bahkan sampai ke luar negeri.
Kedua mucikari tersebut memiliki peran sendiri dalam melakukan transaksi.
Untuk ES menyediakan perempuan dari kalangan artis, sedangkan TN menyediakan perempuan dari karangan model.
Baca Juga : Transaksi Prostitusi Online Hingga 2,8 M, Begini Muncikari Tawarkan Vanessa Angel pada Calon Pelanggan
Kepada pihak kepolisian ES dan TN mengaku melibatkan puluhan artis dan ratusan model untuk bisnis prostitusi online tersebut.
Seperti diwartakan Suryamalang.co.id, Kamis (10/1/2019), dari 45 nama artis tersebut, polisi telah mengidentifikasi 5 nama yang diduga kuat terkait kasus prostitusi.
Source | : | Kompas.com,tribunnews,suryamalang.co.id |
Penulis | : | Nindya Galuh Aprillia |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |