Laporan Wartawan Grid.ID, Rizky Herina Putri
Grid.ID – Beberapa waktu lalu penyanyi Nindy sempat menggebrak dunia hiburan dengan tampilannya yang nyentrik.
Ia mengenakan busana bergaya piyama kala hadir di pesta ulang tahun putri Krisdayanti, Amora.
Saat itu Nindy mengenakan busana piyama bernuansa merah.
Ia memadukannya dengan shoulder bag hitam dan ankle strap heels berwarna hitam juga.
Berkat penampilannya ini netizen mencibir penampilan Nindy yang disebut tidak sesuai dengan budaya timur seperti pada berita yang sebelumnya tayang di Grid.ID.
Tapi siapa sangka, sama halnya dengan Nindy 4 seleb Hollywood ini juga pakai busana model piyama saat menghadiri berbagai acara bergengsi.
Dilansir dari Elle, begini penampilan keren mereka mengenakan gaya buasana piyama yang bisa bikin kalian melongo!
Jessica Alba
Pemeran invisible woman dalam film Fantastic Four ini tampak anggun dengan setelan piyama polkadot hitam.
Penulis | : | Jeanne Pita |
Editor | : | Jeanne Pita |