Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Sarah Nurhayati
Grid.ID - Kuasa hukum muncikari F, Didit Permana Putra, mengungkapkan kliennya tak mengenal dan tak memiliki hubungan apa pun dengan Della Perez.
Namun, Didit Permana Putra mengaku jika nama Della Perez sempat disebut dalam sebuah pesan yang diterima F, hingga bercerita mengenai adik mendiang Julia Perez itu.
"Tidak ada hubungan dengan Della Perez. Tapi ada seseorang, ada chat, bercerita tentang dia (Della)," ungkap Didit Permana Putra saat ditemui Grid.ID di kawasan Jatinegara, Jakarta Timur, Senin (11/2/2019).
Baca Juga : Ditanya Soal Della Perez Terlibat Prostitusi Online, Ruben Onsu Enggan Membahasnya Lagi
Hah tersebutlah yang membuat nama Della Perez terseret ke dalam jaringan prostitusi online yang juga menyeret beberapa nama artis dan model Ibu Kota itu.
"Itu hanya diperiksa polisi ya karena kan ada beberapa chatting. Ada orang yang menawarkan juga salah satunya Della Perez. Nanti Della Perez itu ada yang menawarkan hanya melalui WA ke klien kami. Hanya percakapan biasa," jelas Didit.
Meski demikian, tim kuasa hukum F lainnya, Jusairi mengungkapkan tak mengetahui ada atau tidaknya keterlibatan Della Perez dalam kasus tersebut.
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Penulis | : | Siti Sarah Nurhayati |
Editor | : | Deshinta Nindya A |