Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Anggapan miring publik kepada artis wanita tentang kehidupan malam ingin dirubah oleh pendangdut Annisa Bahar.
Saat ini cara yang dilakukan adalah dengan kegiatan olahraga sepak bola.
(BACA : Pemilik Toyota All New Kijang Innova Umbar 3 Hal Ini, Salah Satunya Soal Pemakaian Bahan Bakar)
(BACA : Rina Nose Lepas Hijab, Fakhrul Razi Merasa Bangga?)
"Jangan ngeliat artis wanita cuma dilihat di tempat dugem (dunia gemerlap) gitu loh.
Pengennya mereka (artis) bisa memberikan nilai positif juga pada masyarakat," ungkap Annisa Bahar, saat ditemui di Mall Artha Gading, Jakarta Utara, Selasa (28/11/2017).
Pedangdut yang pada 25 November lalu berusia 43 tahun, juga mengajak rekan yang bergelut di dunia hiburan bergabung bersamanya untuk melakukan kegiatan positif ini.
(BACA : Dapet Kejutan Ulang Tahun di Balai Kota, Istri Sandiaga Uno Tampil Cantik!)
"Jadi kita lebih come on semuanya terutama artis wanita," jelasnya.
Dia tergabung dalam Persatuan Sepak Bola Artis Wanita Indonesia (Persawi) sejak klub ini dibuat, yang belum lama ini.
Mereka lakukan latihan setiap minggunya dan ingin memfokuskan agar bisa mewakili Indonesia di kancah internasional.(*)
Bikin Syok, Nadia Vega Ungkap Sudah Lama Cerai dari Suami Bulenya: Penginnya Seumur Hidup, tapi...