Grid.ID – Fenomena film Star Wars memang bikin banyak orang terus menerus mengoleksi merchandise yang berkaitan dengan film yang muncul tahun 1977 itu.
Tak terkecuali kaos-kaos bergambar Star Wars yang berlisensi resmi dari Disney.
Kebetulan, UNIQLO kembali bakal mengumumkan peluncuran koleksi desaij terbarunya dari lini UT (UNIQLO T-shirt) edisi STAR WARS terbaru yang akan tersedia di seluruh toko UNIQLO.
(Kalian Wajib Tahu! Ini Dia Brand Makeup yang Keluarkan Produk ala Star Wars, duh Bikin Pengen nih)
Koleksi kaos STAR WARS The Last Jedi merupakan hasil kerjasama antara UNIQLO dan StarWars© & ™ Lucasfilm Ltd. yang menampilkan tokoh karakter STAR WARS yang dicintai oleh penggemarnya dan terinspirasi dari petualangan luar angkasa Star Wars dan film terbarunya.
Pastinya menyambut film terbarunya; The Last Jedi yang akan tayang di bioskop pada pertengahan bulan Desember besok, koleksi kaos Star Wars ini wajib dimiliki lagi nih!
Pasalnya untuk menambah keseruan saat nonton bareng si dia, kamu harus juga tampil kekinian.
Cuma apa kelebihan kaos Star Wars buat kita nih, genk?
Tenang, berbeda dari koleksi sebelumnya, kali ini UNIQLO menawarkan pilihan warna dasar T-shirt yang beragam serta koleksi khusus wanita.
Dengan pilihan desain gambar yang menggunakan glitter pada visualnya serta menambahkan karakter baru Porg, disamping karakter favorit Star Wars lainnya, kamu bisa memilih lebih banyak gaya.
Tak cuma hitam dan logo Star Wars atau Stormtrooper yang udah mainstream, kamu bisa memilih model dan warna dasar lainnya.
Beberapa desainnya sengaja dirancang agar bisa dikenakan bersama-sama dan tersedia untuk pria, wanita dan anak-anak.
So, jangan ketinggalan koleksi untuk edisi The Last Jedi ya! (*)
Mirip Lady Diana, Cantiknya Ibunda Wulan Guritno, Deana Battams yang Berdarah Inggris