Laporan Wartawan Grid.ID, Dewi Lusmawati
Grid.ID - Kita memang tidak pernah minta untuk dikaruniai sakit.
Namun memang Tuhan merencanakan hal berbeda untuk setiap orang.
Sakit pun bisa menimpa siapa saja tanpa memandang usia.
Du Sihan, seorang bocah berusia 4 tahun asal Tiongkok ini, berhasil membuat banyak netizen berkaca-kaca setelah membaca kisahnya.
Dilansir Grid.ID dari viral4real.com, sakit yang diderita Du Sihan menyebabkan sirkulasi darah dalam tubuhnya memburuk.
Karena rasa sakit itu, Du Sihan akan selalu lelah melakukan apapun.
Ia akan beristirahat setiap kali rasa sakitnya muncul hingga hilang untuk sementara waktu.
(BACA: Miliki Bulu pada Puting Payudara, Ini Cara Mengatasinya)
Orang tuanya kaget saat dia diminta untuk dikubur karena dia sudah tidak tahan lagi dengan rasa sakit.
"Tolong kuburkan aku Ibu, saya tidak bisa menahan diri lagi dengan rasa sakit ini," katanya pada ibunya.
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini