Laporan Wartawan Grid.ID, Ristiani Theresa
Grid.ID – Yeaayy! Nggak terasa Natal tinggal menghitung hari.
Segala persiapan telah dilakukan demi menyambut momen suka cita tersebut.
Nggak cuma tampil menawan dengan busana yang cantik,
(BACA: Meski Menyandang Difabel Wanita Ini Mampu Meraih Emas dan Mengharumkan Nama Indonesia)
kalian juga harus mencoba tampil beda dengan bentuk alis yang unik.
Nah, menurut pantauan Grid.ID dari beberapa akun media sosial sejumlah beauty blogger, mereka sudah mulai berlomba untuk memberikan inspirasi makeup bernuansa Natal.
Nggak tanggung-tanggung, mereka bahkan bener-bener merubah bentuk alis mirip dengan pohon natal.
Helaian bulu alis dibuat menyerupai ranting-ranting pohon, lengkap dengan hiasan batu kristal yang mirip dengan bola-bola lampu, hingga hiasan berbentuk bintang pada ujung alis.
Nggak cuma itu, ada juga yang merubah tampilan rambut alis dengan warna hijau.
Mirip dengan pohon Natal, akun @obsercule juga terlihat mengenakan soflens berwarna senada.
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Penulis | : | Jeanne Pita |
Editor | : | Jeanne Pita |