Laporan Wartawan Grid.ID, Dewi Lusmawati
Grid.ID – Seorang suami meninggalkan pesan pada istrinya sebelum berangkat bekerja.
Tak disangka, ternyata itu adalah pesan terakhir dalam hidupnya.
Dilansir Grid.ID dari Dailymail, Seorang pria berusia 21 tahun bernama Jordynn Knight meninggal setelah mengalami kecelakaan motor di Adelaide, Australia.
Pria tersebut meninggalkan seorang istri dan dua orang anak perempuan.
( BACA JUGA: Dokter Ini Dipaksa Berlutut di Hadapan Sebuah Foto Oleh Keluarga Pasiennya, Alasannya Tak Terduga! )
Yang mengharukan, sebelum kejadian Jordynn sempat berpesan pada istrinya, Erica Westell.
"Aku mencintaimu, aku akan berkendara dengan hati-hati, dan akan meneleponmu saat mulai bekerja," ucap Erica menirukan pesan terakhir suaminya.
Jordynn kemudian berlalu setelah mencium istri dan anaknya.
Kecelakaan yang menimpa Jordynn terjadi pada Senin, 11/12/2017 pukul 6.45.
Jordynn bertabrakan dengan mobil Mitshubishi Pajero 4WD saat menuju tempat kerja di Karangarilla Road, 40km selatan Adelaide.
( BACA JUGA: Ada Grup Berisi Saling Tukar Foto Ibu Hamil, Astaga, Ternyata Tujuannya Menjijikkan )
Lanjut Studi S3 di Swiss, Nadia Vega Tak Takut Cowok Minder Buat Dekati Dirinya, Ini Alasannya
Source | : | dailymail.co.uk |
Penulis | : | Nindya Galuh Aprillia |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |