Grid.ID – Rokok telah kita kenal sebagai hal yang merugikan kesehatan.
Akan tetapi, masih banyak orang yang tidak meninggalkannya.
Padahal, sudah diketahui dengan jelas bagaiamana kondisi tubuh seorang perokok.
Salah satunya adalah seorang perokok lebih rentan terhadap infeksi paru-paru.
Tapi rupanya tak hanya itu.
Rokok juga dapat pengaruhi kondisi kulit yang pastinya berpengaruh pada penampilanmu.
Memangnya seperti apa sih?
Berikut paparannya seperti yang dilansir Grid.ID dari laman Cosmopolitan.
Menurut dr Richard Russell, seorang Consultant Respiratory Physician dan penasihat medis untuk British Lung Foundation mengatakan, “Merokok mengurangi jumlah oksigen yang masuk ke kulitmu”.
“Jika kamu merokok, maka usia kulit akan terlihat lebih tua dan kusam”.
Ternyata, rokok juga akan membuatmu tiga kali lebih mudah dalam mendapatkan kerutan pada kulit.
Khususnya pada wajah.
Nah, nggak mau kan kulitmu jadi seperti itu? (*)
Kicep Saat Didatangi Denny Sumargo, Farhat Abbas Mendadak Koar-koar Singgung Kata Ini: Dia Ngejek tapi Kesannya Kita yang Salah
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Jeanne Pita |
Editor | : | Jeanne Pita |