Laporan Wartawan Grid.ID, Novita Nesti Saputri
Grid.ID - BTS mengungkapkan pendapatnya saat hadir di Music Station Super Live 2017 TV Asahi untuk pertama kali.
Program musik Jepang yang diselenggarakan tanggal 22 Desember adalah acara populer yang spesial.
Acara itu diadakan setiap akhir tahun dan menampilkan banyak penyanyi terkenal.
Acara itu juga dianggap sebagai salah satu acara musik tahunan terbesar di Jepang.
(BACA: Wow, Olahraga Ini Ternyata Bisa Merasakan Kepuasan Layaknya Bercinta... Ini Buktinya)
Sebelumnya dilaporkan bahwa BTS dan TWICE akan tampil tahun ini di acara musik tersebut.
Dilansir Grid.ID dari Soompi, pada wawancara baru-baru ini member BTS mengungkapkan perasaan antusias mereka untuk penampilan pertamanya pada acara musik akhir tahun di Jepang.
"Karena kami tidak pernah bermimpi bahwa kami akan bisa tampil di acara 'Music Station Super Live' yang sudah sering kami dengar," kata salah satu member BTS.
(BACA: Ladies Perlu Tahu, Ternyata Kanker Ginekologi Mudah Menyerang Wanita Begini Cara Mengenali Gejalanya)
Dia menambahkan, "Kami benar-benar merasa terhormat untuk tampil di acara itu."
"Setelah penampilan kami dikonfirmasi, kami tidak bisa menunggu."
Nyesek, Anjing Bernama Pudding Setia Tunggu 9 Majikan yang Jadi Korban Tewas Pesawat Jeju Air, Begini Akhirnya
Penulis | : | Atikah Ishmah W |
Editor | : | Atikah Ishmah W |