Laporan Wartawan Grid.ID, Mauliyana Puspa Adityasari
Grid.ID – Nama Rossa pastinya nggak asing dong buat kamu.
Yup, Rossa merupakan salah satu diva Indonesia yang nggak perlu diragukan lagi pesonanya.
Wanita kelahiran Sumedang ini memang dikabarkan dekat dengan penyanyi ganteng Afgansyah Reza.
(BACA : Mau Liburan Kamu Lebih Menyenangkan? Ikuti Cara Ini, Dijamin Ketagihan )
Bahkan tersiar kabar dalam sebuah akun gosip bahwa keduanya akan melnajutkan hubungannya ke jenjang yang lebih serius, yaitu pernikahan.
Keduanya memang sudah mulai berani bahkan beberapa kali kepergok tampil mesra.
Terlepas dari hal tersebut, Rossa memang punya wajah baby face yang membuat dirinya tampak awet muda.
Nah kini Rossa nggak hanya dikenal sebagai penyanyi, dirinya juga mencoba peruntungannya dalam bisnis kue kekinian di kota Padang.
Tentunya Rossa juga melakukan pemotretan untuk promosi kuenya tersebut lengkap dengan busana adat Minang.
Rossa tampak cantik dengan busana adat Minangkabau lengkap dengan headpiece khas Minang yang tampak sempurna menghiasi kepalanya.
Saat itu Rossa terlihat menawan dengan riasan minimalis namun tetap kelihatan flawless.
Penulis | : | Justina Nur Landhiani |
Editor | : | Justina Nur Landhiani |