Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia
Grid.ID - Hingga kini kabar pernikahan siri penyanyi religi, Opick masih menjadi tanda tanya.
Opick pun enggan menjelaskan status pernikahan dengan backing vokalnya.
Pelantun Tombo Ati itu lebih memilih menjadikan kabar tak sedap itu sebagai sebuah pembelajaran saja.
(BACA: Dikabarkan Telah Digugat Cerai Sang Istri, Opick: Mohon Doanya yang Terbaik)
"Ya itu daku tak berdaya. Enggak apa-apa silahkan diberitakan saja. Ini tanda dari Allah. Sebenarnya ini pelajaran dari Allah," kata Opick saat ditemui Grid.ID di Restoran Al-Jazeerah, Cipinang, Jakarta Timur, Rabu (3/1/2018) malam.
"Ada saya yang mungkin kesombongan dari hati saya yang besar. Mungkin dengan adanya kejadian-kejadian ini membuat saya harus, ya saya bukan siapa-siapa."
(BACA: Sunggyu INFINITE Curhat, Akhir Tahun 2017 Jadi Waktu Tersibuknya, Siapin Apa Aja nih? )
Opick pun enggan membahas kabar pernikahannya lebih lanjut.
"Enggak lah, itu sudah habis. Ganti yang lain," katanya lagi.
Seperti yang diketahui, pada 2017 lalu Opick pernah dikabarkan sudah melakukan nikah siri dengan backing vokalnya sendiri pada 2016.
Kabar itu dibongkar sendiri oleh istri pertama Opick, Dian Rositaningrum.
(BACA: Tambah Berat Badanmu dan Dapatkan Tubuh Ideal dengan Konsumsi Makanan Ini)
Dian mengaku syok mengetahui pernikahan siri sang suami dengan backing vokal. (*)
Pak Tarno Ketiban Rezeki Nomplok Usai Viral Jualan Ikan Cupang, Tangisnya Pecah saat Diberi Sosok ini Rp 50 Juta
Penulis | : | Atikah Ishmah W |
Editor | : | Atikah Ishmah W |