Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia
Grid.ID - Musisi Ahmad Dhani tidak pernah bersikap otoriter terhadap anak-anaknya.
Dhani adalah sosok bapak yang liberal untuk kelima anaknya.
Mulai dari urusan pendidikan, karier, asmara, sampai rencana pernikahan anak-anaknya nanti.
(Ahmad Dhani Pilih Anaknya Pacaran Vulgar Daripada Terjerat LGBT)
Dhani juga tidak masalah jika anak-anaknya nanti ingin nikah muda.
Seperti diketahui, anak-anak Dhani sudah memiliki kekasih dan mereka tidak sungkan-sungkan memamerkan kemesraan di depan umum.
"Saya sih enggak masalah, mau nikah muda selama bisa berbuat ya enggak ada masalah," kata Ahmad Dhani, saat dijumpai Grid.ID di Grand Kemang, Jakarta Selatan, Sabtu (6/1/2018).
(Ditanya Gaya Pacaran Al Ghazali, Ahmad Dhani: Kan Enggak Sevulgar Ariel)
"Ya maksudnya berbuat itu menyenangkan istrinya dong, menafkahi."
Nah, Dhani bertutur anak pertamanya itu bakal mengikuti jejaknya yaitu menikah di usia belia.
"Dia bilang kayaknya mau seperti ayahnya, nikah umur 25 tahun, jadi Al kira-kira (nikah) lima tahun lagi lah," ceplos Dhani. (*)
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |