Grid.ID - Putri penyanyi Widi Mulia dan artis peran Dwi Sasono, Widuri Putri Sasono, mulai terjun ke dunia hiburan dengan membintangi film Keluarga Cemara.
Selain berperan sebagai Cemara, Widuri juga menyanyikan soundtrack film tersebut.
"Aku sebenarnya senang, pasti senang ya, tapi sedih juga. Karena tadinya aku pikir anak-anak ini enggak akan ada yang ngikutin (ke dunia hiburan), jadi cuma sekolah dan main aja," kata Widi dalam sesi wawancara di kawasan Gunawarman, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, belum lama ini.
Dengan berbagai pertimbangan, Widi akhirnya memutuskan untuk menerima tawaran bagi putrinya.
"Ketika akhirnya saya pikir-pikir lagi anaknya senang dan tawaran ini enggak yang mendadak. Kan ada ya tawaran yang mendadak. Jadi sekarang ditawarin, seminggu lagi sudah shooting. Jadi aku enggak jadi sedih karena anaknya senang dan ini jadi sekolah untuk Widuri juga," ucapnya.
Ibu tiga anak itu memilih memberi dukungan penuh kepada Widuri, bahkan siap membantu secara langsung.
"Aku juga komunikasi sama mereka (tim produksi), apa yang bisa aku bantu dan kapan aku masuk kapan enggak, dimana aku harus ikutan, di mana aku harus jauh," ungkapnya.
"Karena ini kan produksi mereka, saya lihat situasi aja. Yang penting saya jaga Widuri aja, dia harus senang dan juga jangan terlalu banyak main-main," imbuhnya. (*Kompas.com/Dian Reinis Kumampung)
(Baca: Wow, Angel Lelga Katakan Ini Soal Vicky Prasetyo dan Keluarganya)
Artikel ini sudah tayang di Kompas.com dengan judul Widi Mulia Pernah Sedih Putrinya Terjun ke Dunia Hiburan
Bikin Syok, Nadia Vega Ungkap Sudah Lama Cerai dari Suami Bulenya: Penginnya Seumur Hidup, tapi...