Laporan wartawan Grid.ID, Poppy Herlina Sari
Grid.ID - Akhir-akhir ini nama Sunan Kalijaga kerap menjadi bahan perbincangan publik.
Hal itu dikarenakan permasalahan rumah tangga anaknya, Salma Fina Sunan dan Taqy Malik.
Sebagai orang tua, Sunan pun membela Salma dengan berbagai argumen yang ia ungkapkan melalui Instagramnya.
Sunan Kalijaga juga sempat menjadi pengacara Jennifer Dunn pada tahun 2009 silam.
Kala itu Jennifer Dunn dengan Sunan Kalijaga bahkan sempat terlibat skandal asmara terlarang.
(BACA: Lucunya Gempi, Ditanya Peralatan Mandi eh Malah Jawab Ini)
Kini, saat Jennifer Dunn kembali terlibat kasus narkoba, Sunan Kalijaga justru menolak diri sebelum diminta menjadi pengacara.
Kali ini, Sunan kembali menjadi sorotan netizen.
Perlu diketahui, saat ini Sunan sedang ditinggal sang istri, Heidy Sunan dan Salma berlibur ke Thailand.
Selama ditinggal sang istri, Sunan terlihat mandiri mengurus rumahnya.
Hal ini terlihat dari unggahan Insta Story Instagram pribadinya yang diunggah kembali oleh akun gosip @mimih.perrih.
5 Arti Mimpi Melihat Sawah Bersama Pasangan, Ternyata Pertanda Saling Mendukung Hal Ini, Simak Penjelasannya
Penulis | : | Widyastuti |
Editor | : | Widyastuti |