Laporan Wartawan Grid.ID, Seto Aji N
Grid.ID - Operasi Caesar lazim dilakukan untuk membantu proses persalinan.
Operasi ini dilakukan dengan membedah, di mana irisan dilakukan di perut dan rahim ibu untuk mengeluarkan bayi.
Namun banyak pula ibu yang melahirkan melalui jalan normal.
Dilansir reporter Grid.ID dari Mirror yang merilis berita pada 28 Januari 2018, seorang ibu bernama Kelly Maynard (31) asal Bolton, Inggris, begitu senang telah berhasil melahirkan bayinya, Rosie Anne.
Ia melahirkan bayinya dengan proses operasi caesar di rumah sakit Royal Bolton pada 28 September yang lalu.
(BACA : Jaga Perilaku! Turis-turis di Kamboja Ditangkap Polisi Karena Lakukan Ini )
Namun setelah dibawa pulang 24 jam setelahnya, sesuatu terjadi pada Kelly.
Jahitan bekas operasi caesarnya lepas.
Buruknya usus di dalam tubuh perempuan itu terburai keluar.
Ibu empat anak tersebut mengatakan bahwa dia bisa merasakan dan melihat ususnya keluar dari tubuhnya.
Menyisakan dalam "rasa sakit yang tak terlukiskan," ujar Kelly.
(BACA : Hendak Jual Ular Piton Sepanjang 2,4 Meter yang Ditemukan di Jalan, Seorang Pria Malah Alami Hal Ini)
Penulis | : | Linda Fitria |
Editor | : | Linda Fitria |