Grid.ID - Akhir pekan ini, pedangdut Selvi Kitty (24) akan menggelar pesta pernikahan dengan sang kekasih, yang dimana kekasihnya merupakan mantan manajer presenter Vicky Prasetyo.
Selvi enggan membeberkan waktu dan tempat pesta pernikahannya itu. Ia hanya menegaskan bahwa akhir pekan ini ia akan melepas status lajangnya.
Tinggal beberapa hari saja, Selvi akan melangsungkan pernikahan. Rasa campur aduk pun ia rasakan saat ini hingga menjelang hari sakralnya bersama sang kekasih.
"Deg-degan pasti ya, itu normal. Apalagi menjelang hari H ya sebentar lagi," kata Selvi Kitty ketika ditemui di launcing trailer dan poster film 'Hongkong Kasarung', di resto Portico Senayan City, Jakarta Pusat, Senin (12/2/2018).
Dalam film Erik Satyo bersama dengan Artomoro Pictures itu, Selvi berperan sebagai Iis, kekasih Sule di kampung yang menemaninya sebelum pergi ke Hongkong.
Hal yang membuat Selvi yakin dinikahi kekasihnya, dikarenakan ia sudah sangat nyaman ketika bersama untuk menghabiskan waktu, lewat bercanda, berbincang, dan lain-lainnya.
"Aku nyaman sama dia dan dia bikin saya jadi diri sendiri dan apa adanya, bukan ada apanya ya," ungkapnya.
Selvi mengaku saat ini sedang rindu dengan sang kekasih. Hal tersebut dikarenakan memang dirinya sedang dipingit, karena sedang melakukan budaya pingitan sebelum menikah.
"Jadi aku sama dia sudah dipingit ceritanya nih, enggak ketemu. Paling kalau kangen yah kita komunikasi aja baik chat atau video," ujar Selvi Kitty. (*Wartakotalive.com/ Arie Puji Waluyo)
(Baca: Pernikahan Maia Estianty dengan Mantan Suami Ahmad Dhani Sempat Tak Direstui,'Dia Cuma Lulusan SMA')
Artikel ini sudah tayang di Wartakotalive.com dengan judul Jelang Menikah, Selvi Kitty Deg-degan dengan Mantan Manajer Vicky Prasetyo
Pak Tarno Ketiban Rezeki Nomplok Usai Viral Jualan Ikan Cupang, Tangisnya Pecah saat Diberi Sosok ini Rp 50 Juta