Laporan Wartawan Grid.ID, Dewi Lusmawati
Grid.ID – Sebuah kebakaran terjadi di salah satu kuil Buddha tersuci di Tibet.
Peristiwa tersebut terjadi pada hari Sabtu (17/2/2018).
Dilansir Grid.ID dari South China Morning Post, api membakar Kuil Jokhang, Situs Warisan Dunia Unesco di Lhasa, ibukota Tibet.
(BACA: Terungkap, Makna 7 Tato Angelina Jolie, Dari Mantra Budha Sampai Tulisan Arab yang Artinya...)
Api diduga muncul sekitar pukul 6.40 malam, namun segera dapat dikendalikan.
"Api dengan cepat padam, tidak ada korban jiwa dan ketertiban telah dipulihkan di wilayah tersebut," tulis harian Tibet Daily.
Para pengguna internet mengunggah gambar dan video api di media sosial.
Menunjukkan api berkobar tinggi menjulang ke langit di atas kawasan kota Lhasa kuno.
Namun di Twitter, warga Tibet yang tinggal di luar negeri mengatakan bahwa foto dan postingan tentang kebakaran tersebut dengan cepat disensor.
Robert Barnett, seorang ahli Tibetologist yang tinggal di London, mengklaim bahwa polisi telah mengancam siapa pun yang mendistribusikan gambar atau berita tidak resmi mengenai kebakaran tersebut.
Kebakaran itu terjadi saat orang-orang Tibet di seluruh negeri merayakan Losar.
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Penulis | : | Violina Angeline |
Editor | : | Violina Angeline |