Laporan Wartawan Grid.ID, Ismayuni Kusumawardani
Grid.ID - Sansevieria atau lebih dikenal lidah mertua merupakan tanaman yang tak pernah hilang dari peredaran tren.
Meskipun sudah muncul dan menjadi tren semenjak belasan tahun lalu, lidah mertua masih mendominasi pasaran tanaman hias.
Lidah mertua merupakan tanaman yang masih masuk dalam golongan tanaman sekulen.
Tanaman ini begitu digemari karena minim dan bandel perawatan.
(BACA: Cara Agar Status Whatsapp Menjadi Lebih Kece, Langsung Bisa Coba Cara Ini)
Tanaman lidah mertua ini memilki segudang manfaat selain sebagai tanaman hias.
Lidah mertua mampu menyerap polusi udara, menetralisir udara di dalam ruangan dan menyerap bau tak sedap.
Pantas saja tanaman hias ini patut diletakkan dalam ruangan karean bisa membersihkan udara kotor di dalam rumah seperti asap rokok.
Adapun cara perawatan tanaman lidah mertua:
1. Letakkan di tempat yang cukup mendapatkan sinar matahari
Jika ditaruh di dalam ruangan, sebaiknya lakukan penjemuran di tempat yang terkena sinar matahari.
Penulis | : | Widyastuti |
Editor | : | Widyastuti |