Grid.Id - Artis seksi Nikita Mirzani dijadwalkan akan menjalani pemeriksaan di Ditreskrimsus Unit Cyber Polda Metro Jaya, Senin 26 Februari 2018 pagi ini.
Nikita akan diperiksa untuk tahap penyidikan laporan atas penyebaran tweet palsu dengan konten penghinaan terhadap Panglima TNI terdahulu Jendral Gatot Nurmantyo.
Kekasih Dipo Latif ini akan diperiksa beserta saksi lain dan persiapan gelar untuk penetapan tersangka terhadap terlapor SA.
Baca Juga: Sudah Besar, Gempita Berani Ancam Gading Marten, Tapi Aksinya Malah Bikin Gemes Banget, Lihat Deh
Dari hasil penyidikan, kicauan penghinaan terhadap panglima TNI Gatot Nurmantyo terdahulu telah dilakukan digital forensik oleh penyidik, tweet tersebut bukanlah tweet dari Twitter Nikita Mirzani.
Maka itu jelas terhadap orang-orang yang menggunakan tweet itu sebagai informasi yang seolah-olah benar harus dipertanggungjawabkan secara hukum.
Kuasa Hukum Nikita Mirzani, Muanas Alaidid, SH dan Aulia Fahmi, SH mengatakan pemeriksaan atas laporan nikita Mirzani sudah memasuki tahap akhir.
Baca Juga: 2 Hari Sebelum Sridevi Meninggal, Ini Kejadian yang Terjadi di Instagramnya
"Dengan tegas statement kami perkara ini akan terus ditindaklanjuti," kata Tim Kuasa Hukum Nikita Mirzani.
Perkara ini menurut mereka wajib diusut tuntas, apalagi di tengah gencarnya penyebaran informasi hoax.
"Kita harapkan penyidik cepat menetapkan Terlapor SA sebagai tersangka, agar perkara ini cepat dilimpah ke pengadilan untuk disidangkan, sebagai efek jera untuk menghentikan penyebaran hoax dikalangan masyarakat," tutupnya.
Berita ini pernah tayang di Tribunnews.com dengan judul Pagi Ini Nikita Mirzani Diperiksa Terkait Kicauan Palsu Hinaan Terhadap Jendral Gatot Nurmantyo
Berjuang Halalin Pacar di Jepang dan Sudah Dilamar, Pria Wonogiri Berujung Ditinggal Nikah: Tak Kusangka
Penulis | : | Siti Umaiya |
Editor | : | Siti Umaiya |