Laporan Wartawan Grid.ID, Adrie P. Saputra
GRid.ID - Pria ini mengaku sebelumnya memiliki tiga istri, tapi istri yang pertama meninggal dan telah memiliki tiga anak dengannya.
Ajaibnya, pria ini berhasil memiliki dua istri yang rukun dan pernikahan mereka harmonis.
Cerita viral ini dimulai saat Warissara Poksrichan yang berusia 32 tahun memasang foto bersama suami dan istrinya yang lain ke media sosial.
Foto tersebut segera menjadi viral di media sosial karena netizen merasa iri pada suaminya yang memiliki dua istri cantik.
(BACA: Nikita Mirzani Ungkap Siap Dipoligami)
Warissara menulis di postingannya, "Orang-orang membual tentang suami mereka di Facebook. Nah, suami saya kebetulan punya dua istri!"
Menurut sejumlah laporan Thailand, mereka memiliki total sembilan anak.
Hal ini diungkapkan setelah wawancara dengannya untuk membagikan rahasia mereka karena memiliki pernikahan yang bahagia di Thailand.
Warissara, salah satu istri, bercanda mengatakan di postingannya, "Sudah bertahun-tahun dan saya tidak pernah berubah pikiran denganmu. Satu-satunya hal yang telah berubah adalah ukuran payudara kita. Kamu mencintai semua."
Suami yang beruntung tersebut bernama Manop Nuttayothin berusia 42 tahun, yang mengatakan kepada media lokal bahwa dia awalnya memiliki tiga istri.
Sayangnya, istri pertamanya meninggal dunia setelah mereka memiliki tiga anak.
5 Arti Mimpi Gelang Patah Pertanda Buruk, Jangan Disepelekan, Simak Penjelasannya
Source | : | viral4real |
Penulis | : | Adrie P. Saputra |
Editor | : | Adrie P. Saputra |