Laporan Wartawan Grid.ID, Lalu Hendri Bagus
Grid.ID - Musisi Glenn Fredly menjadi salah satu yang ditunggu-tunggu penampilannya dalam pagelaran Java Jazz Festival 2018.
Glenn Fredly tampil di satu dari sebelas panggung yang ada di Java Jazz Festival.
Saat muncul pertama kali di atas panggung, musisi berusia 42 tahun tersebut menyanyikan lagu 'Happy Sunday', lagu tersebut berhasil membuat para pengunjung yang hadir ikut bernyanyi bersama.
Selanjutnya ia juga menyanyikan lagu berjudul 'My Everything' yang kembali membuat riuh suasana.
Di tengah-tengah lagu, Glenn sempat menyapa penonton yang hadir, ia juga mengungkapkan rasa bangganya dapat tampil di pagelaran Java Jazz 2018 pada hari pertama.
"Saya bangga banget teman-teman karena saya manggung di hari pertama, yeaahhh Java Jazz," ujar Glenn Fredly dari atas panggung saat menyanyikan lagu My Everythink. Jumat (2/3/2018).
Ia juga terlihat sangat takjub dengan antusias penonton yang sampai lesehan.
"Selamat malam semuanya apa kabar?, aduh luar biasa boleh tepuk tangan," lanjut Glenn Fredly.
Tak hanya sekali, Glenn Fredly kembali mengungkapkan rasa bangga dan senangnya dapat kembali ikut tampil dalam pagelaran tahunan tersebut.
"Saya senang banget main di malam pertama java jazz sebuah kehormatan buat saya untuk membuka bersama teman-teman di sini di festival Java jazz," pungkasnya. (*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Penulis | : | Widyastuti |
Editor | : | Widyastuti |