Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID – Bianca Jodie harus mengubur mimpinya juara Indonesian Idol 2018, sebab dirinya harus pulang saat spektakuler show Top 7.
Walau begitu, Bunga Citra Lestari sebagai salah satu juri Indonesian Idol 2018 menganggap Jodie mempunyai nilai lebih untuk menjadi seorang di dunia hiburan.
"Kalo buat aku dia punya personality untuk menjadi entertainer," ujar BCL saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat pada Selasa (6/3/2018) dini hari.
(Ini Firasat Pacar Jodie Sebelum Tereliminasi di Indonesian Idol 2018)
Bunga menambahkan, Jodie mempunyai karakter suara yang khas dan memiliki etika untuk bisa menjadi seorang bintang.
Hal itu menjadi nilai plus seorang Jodie untuk bisa masuk diindustri musik Indonesia.
"Jadi bahasanya sih komersil, jualan. Orang yang bisa menjual hasil karya nya dengan apa yang dia punya," lanjut Bunga.
Lebih lanjut Bunga mendoakan agar Jodie bisa terus berkarya, walau bukan dari Indonesian Idol.
"Jadi mudah-mudahan jodie bisa berkaya diluar dengan baik dan mudah-mudahan bisa sukses," pungkasnya. (*)
Dinikahi Bangsawan Bali, Happy Salma Alami Culture Shock Ini: Saya Pikir Hanya Ada dalam Cerita