Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Roro Fitria ditangkap terkait kasus narkoba di kediamannya, Patrio Residence, Jalan Duren, Ragunan, Jakarta Selatan pada Rabu (14/2/2018) lalu.
Tetangga Roro, ungkap kebiasaan artis tersebut saat bertemu dengan tetangganya.
"Dia kalo pergi atau pulang suka senyum, dan klakson," kata penjaga warung kepada Grid.ID saat ditemui di Patrio Residence, Ragunan, Jalan Duren, Jakarta Selatan pada Minggu(11/3/2018).
Penjaga warung sekaligus tetangganya itu mengaku, sosok Roro yang kerap dikatakan mewah dan mistis, menurutnya tampak biasa saja, tidak seperti di layar televisi.
"Ah biasa aja, kalau keluar rumah gitu ya pakaian biasa aja, nggak kaya yang di TV-TV tuh, nggak tau ya kenapa beda," ujar penjaga warung tersebut.
Tetangganya itu pun kerap membantu mengantarkan air minum ke rumah artis berusia 28 tahun itu.
(BACA: Jangan Galau! Yuk Intip 3 Resep Untuk Move On dari Masa Lalumu)
"Iya suka antar galon ke rumahnya. Ya biasa aja, rapi, besar, dia juga ramah kalo kitanya lagi kesana," lanjut penjaga warung.
Selalu terlihat ramah, tetangga pun merasa kaget ketika Roro dikabarkan tertangkap terkait kasus narkoba.
"Nggak kelihatan pakai gituan (narkoba), orang di sini aja biasa-biasa aja, normal-normal aja, nggak nyangka aja sih bisa gitu ya," tuturnya.
Irish Bella Disebut Makin Sombong Usai Dinikahi Haldy Sabri, Ammar Zoni Justru Banjir Doa: Semoga Dapat yang Lebih Baik
Penulis | : | Atikah Ishmah W |
Editor | : | Atikah Ishmah W |