Laporan Wartawan Grid.ID, Dianita Anggraeni
Grid.ID - Pedangdut Ayu Ting Ting rupanya telah menambah bisnis baru.
Ia pun tak kapok dengan berbagai sindiran tajam netizen perihal bisnis yang ia punya.
Bisnis tersebut dinamakan 'Uduk Den Ayu'.
Bisnis makanan mantan istri Enji Baskoro itu dibuka di kota Semarang, Jawa Tengah.
(BACA: Ayu Ting Ting Angkat Bicara Soal Artis dan Program Alay yang Ramai Diperbincangkan)
"Alhamdulillah, rejeki. Nasi uduk kan buka di Semarang. Emang di sana jarang ada nasi uduk, jadi ya udah," ungkap Ayu saat Grid.ID temui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (13/3/2018).
Terinspirasi dari kesukannya sendiri terhadap makanan khas Betawi tersebut membuat Ayu membuka bisnis itu.
"Nah, nasi uduk juga makanan favorit saya, jadi ya udah buka aja nasi uduk. Toko kecil-kecilan aja angkringan gitu. Ini juga baru dibuka kok barengan sama kuenya," jelas Ayu.
(BACA: Sedang Ramai Diperbincangkan, Begini Definisi Alay Menurut Eko Patrio)
Pelantun 'Geboy Mujair' itu pun mengungkapkan alasannya membuka bisnis di daerah Semarang.
"Kesempatannya buka di sana dulu, dan Alhamdulillah Semarang lumayan ramai sampai sekarang. Kaya hari biasa gini anak-anak nongkrong, jadi fokusin di sana aja.
Penulis | : | Atikah Ishmah W |
Editor | : | Atikah Ishmah W |